Pin It

11 May 2017

Posted by Widodo Groho Triatmojo on 20:03

Akun YouTube Ditangguhkan? Begini Cara Melakukan Banding Bila Akun YouTube Ditangguhkan

Malam ini saya akan berbagi pengalaman pahit pagi tadi yang bikin saya kecewa kepada pihak Youtube, karena tanpa teguran atas pelanggaran yang saya lakukan tiba-tiba pihak Youtube melakukan suspend. Setelah mencoba sharing dengan teman-teman Youtube nampaknya bukan saya saja yang menjadi korban. Sepertinya Youtube sedang melakukan suspend massal untuk bersih-bersih akun yang dicurigai melakukan pelanggaran, baik reupload atau konten spam dll.

Youtube

Mungkin ini adalah hal yang wajar bagi YouTuber yang melakukan pelanggaran kebijakan, seperti melakukan re-upload video milik YouTuber lainnya, mengupload konten penipuan, konten dewasa, judi, dan lain sebagainya. Namun jika yang terkena penangguhan akun adalah YouTuber yang benar-benar membuat konten video dengan kerja kerasnya sendiri, ini tentu tidaklah adil. Yang jadi permasalahannya adalah Youtube tidak bisa membedakan mana channel dengan konten original dengan konten reupload, karena banyak juga teman-teman dengan konten original yang terkena suspend.

Berdasarkan dari rumor yang saya dengar, YouTube sangat sering melakukan penangguhan akun untuk memfilter channel yang berkualitas dan tidak, serta mencegah terjadinya spam, karna seperti yang Anda tahu, suatu video yang berdurasi 10 menitan bisa berukuran hingga 100 MB (setelah melalui proses encoding YouTube). Seumpama jika ada 100 orang yang mengupload video re-upload di YouTube secara bersamaan, maka YouTube akan kehabisan penggunaan disk sebesar 10 GB. Namun berhubung ada ratusan, bahkan ribuan orang mengupload videore-upload setiap harinya, YouTube terpaksa membuat kebijakan yang cukup ekstrem, seperti yang saat ini Anda rasakan, yakni menangguhkan akun yang dianggap melakukan aktifitas tak wajar.

Akun YouTube Ditangguhkan

Pada dasarnya ketika akun kena suspend, kita akan diarahkan ke halaman peraturan Youtube untuk melihat dan membaca kembali aturan komunitas Youtube tentang pelanggaran apa yang sudah kita perbuat. Baik yang disengaja maupun pelanggaran yang tanpa disengaja. Setelah diarahkan untuk melihat peraturan komunitas Youtube biasanya ada link halaman untuk menuju kontak pihak Youtube untuk melakukan banding. Banding di sini maksudnya seperti kita melakukan penyangkalan atau menanyakan kembali tentang pelanggaran apa yang sudah kita perbuat sehingga akun YouTube kita ditangguhkan.

Apabila akun Youtube kita ditangguhkan maka akses Anda ke produk Google ini telah ditangguhkan karena dugaan pelanggaran terhadap Persyaratan Layanan Google atau Persyaratan Layanan produk tersebut. Untuk panduan produk tertentu, buka beranda setiap produk Google yang diinginkan, kemudian klik link Persyaratan Layanan produk tersebut.
Google berhak:
  • Menonaktifkan akun untuk penyelidikan.
  • Menangguhkan pengguna Akun Google dari mengakses produk tertentu atau semua sistem Akun Google, jika Persyaratan Layanan atau kebijakan produk tertentu dilanggar.
  • Menghentikan akun setiap saat atas alasan apa pun, dengan atau tanpa pemberitahuan sebelumnya.

Cara Mengembalikan Channel Youtube Ditangguhkan


Cara yang harus kita tempuh jika anda mendapatkan email penangguhan akun YouTube seperti gambar di atas, segera melakukan banding ke pihak Youtube jangan sampai lewat 1x24 jam, karena jika tidak ada banding pihak Youtube akan segera menghapus channel dan konten YouTube kita. Untuk caranya sebagai berikut:

Baca seksama ya.

*. Log in ke akun Youtube

*. Ketika pada waktu log in ke dashboard Youtube, ternyata ada warning dari pihak Youtube yang menyatakan bahwa akun tidak dapat diakses maka langsung klik link yang menunjukkan sobat harus melakukan permohonan. Caranya dengan klik link Contact Us.

*. Jika sudah, isi permohonannya kepada Google di form yang disediakan oleh Google.

*. Isi permohonan agar akun Youtube anda dapat dikembalikan. Contoh dari permohonan saya sbb:

"I am sorry to Google. I am so sorry. I understand that I break the community Guideline. Please return my youtube channel. I am crying everyday because I cann't use my Youtube Channel. I send you more than once to return my youtube channel. I promise that after you return my channel I will obey the rule more than this. Thanks Google".
Jika mendapatkan balasan yang ininya agar kita jangan putus asa dalam melakukan banding dan dipersilahkan untuk banding lagi dengan alasan berbeda maka kita bisa mengirimkan banding sbb:

Hello Youtube,

My YouTube channel at https://www.youtube.com/channel/namaanda has recently been suspend ”due to multiple or severe violations of youtube’s policy against Spam, gaming, misleading content, or other terms of service violations.”

I believe i have bot violated these policies. i’ve never used spam or tags in my descriptions, irrelevant tags or titles. or any other methods in attempt to cheat the system, mislead or offend my viewers. I believe the flagging of my video was not legatimate, it was most likely meant to cause problems for me and my channel. i work hard to produce content daily and love what i do, just as i care about my audience.

I’d like to aks you to review again my videos once more and reinstate my channel if the flags against theme appear to be galse. Please give me a second Chance And I promise You that You will not get any tiny problem or Spam with My Channel. Thanks And I will wait For Your Reply Email with a happy News.

Best,

(Nama Anda)
Bisa juga menggunakan bahasa Indonesia sbb:

"Akun YouTube saya ditangguhkan oleh sistem Google dengan alasan Akun ditangguhkan karena aktivitas tidak valid atau alasan kebijakan, namun saya berfikir ini hanyalah kesalahan teknis saja, berhubung saya tidak pernah melakukan hal-hal aneh dan selalu mengembangkan channel yang saya kelola secara manual dan membuat konten dengan jerih payah sendiri. Saya mohon untuk di tinjau ulang dan akun saya dikembalikan. Terima kasih".

Kemudian tunggu tanggapan dari Google dan untuk berapa harinya saya tidak bisa memastikan. Sekian dulu panduan mengatasi akun Youtube yang ditangguhkan.
Pemerhati transportasi publik, bus, truck serta sejarahnya.
  • Facebook
  • WhatsApp
  • Instagram
  • Next
    « Prev Post
    Previous
    Next Post »

    1 Response to "Akun YouTube Ditangguhkan? Begini Cara Melakukan Banding Bila Akun YouTube Ditangguhkan"

    Note: Only a member of this blog may post a comment.

    Followers