Pin It

12 August 2016

Posted by Widodo Groho Triatmojo on 12:08

Tips Terhindar Kartu BPJS Palsu

Di Indonesia apa sih yang gak dipalsukan, Kartu BPJS Kesehatan saja ada yang palsu. Nah, kali ini saya akan memberikan tips agar masyarakat terhindar dari kartu BPJS palsu. Untuk memastikan bahwa kartu tersebut asli, masyarakat arus mendaftar BPJS Kesehatan secara resmi. Yang termudah adalah pastikan mendaftar di jalur resmi, bisa di cabang-cabang kantor BPJS atau bisa juga melalui website resmi BPJS.


Sebaiknya juga BPJS 'jemput bola' turun kemasyarakat untuk melakukan sosialisasi agar masyarakat bisa membedakan kartu BPJS asli dengan yang palsu. BPJS kan menyiapkan pendaftaran online yang bisa dicetak langsung. Memang tidak semua masyarakat mengerti (sisitem online) tapi setidaknya digalakan (diberitahu) lah ke masyarakat agar masyarakat mengetahuinya.

Untuk memastikan kartu tersebut asli atau palsu, masyarakat dapat mengeceknya melalui sambungan telefon ke nomor telepon 1500400. Nanti cantumkan nomor id BPJS dan nama, nanti agar di divalidasi. Untuk membedakan kartu BPJS Kesehatan palsu dengan yang asli, dapat melihat nomor yang tertera di kartu. Jadi untuk membedakan kartu itu tidak terpaku pada fisiknya, melainkan pada nomor kartunya. Karena id nomor itu ada email pendaftar. Cuman kartu itu bisa di-print pakai kertas apa pun.
Pemerhati transportasi publik, bus, truck serta sejarahnya.
  • Facebook
  • WhatsApp
  • Instagram
  • Next
    « Prev Post
    Previous
    Next Post »

    Note: Only a member of this blog may post a comment.

    Terima Kasih

    Followers